Cilacap - Taruna POLTEKIP Angkatan 53 Lapas Pasir Putih Nusakambangan peduli lingkungan, gelar Bhakti Sosial Kebersihan di area Pantai Nusakambangan, Kamis (29/09/2022).
Kegiatan ini pimpin oleh Kepala Lapas Pasir Putih , Fajar Nur Cahyono serta Mentor dari Lapas Pasir Putih di ikuti Taruna POLTEKIP 53 dan Petugas Lapas Pasir Putih, kegiatan dilaksanakan di area pantai selatan nusakambangan yang terletak tidak jauh dari Lapas Pasir Putih, Sebagai Unit Pelaksana Teknis kategori High Risk, dimana semua kegiatan dan aktifitas kedinasan dilaksanakan langsung oleh petugasnya, beda dengan Lapas lain, Maximum, Medium dan Minimum security yang mempunyai tenaga bantuan yaitu tamping ( tahanan pendamping).
Kegiatan ini dilaksanakan disela-sela kegiatan utama para Taruna POLTEKIP 53 yang sedang menjalani program Sancaya Satya Karya Dhika, tampak semangat yang tinggi dan kepedulian rasa memiliki menjaga kelestarian Pulau Nusakambangan.
" Pantai yang terletak di selatan Nusakambangan ini adalah salah satu Icon Nusakambangan dan salah satu destinasi wajib yang selalu dikunjungi oleh para pejabat pusat maupun daerah, jadi wajib Kita jaga bersama sama baik kebersihan maupun kelestariannya " Ungkap Fajar.
Di sela-sela kegiatan adapun obrolan dari para Taruna dan petugas Lapas Pasir Putih ini, semua harus memiliki tingkat kepedulian yang tinggi terhadap Lingkungan, agar Pulau Nusakambangan tidak hanya terkenal dengan pulau yang menyeramkan namun juga dikenal dengan pulau yang indah.